Mengganggukah Berteduh Di Kolong Flyover?

Kolong Flyover Bundaran UI Arah Kelapa Dua

Para pemotor berteduh di kolong flyover Bundaran UI di jalan Akses UI arah Kelapa Dua, Depok.

Hujan tiba-tiba turun lebat saat RiderAlit berangkat kerja siang kemarin. Tepat ketika melintas di depan Gang Kober dekat pintu masuk stasiun UI. Seperti biasa, kumpulan angkot “ngetem” menunggu penumpang membuat jalan tersendat. Tidak sampai disitu, RiderAlit serta kendaraan lain yang mau lewat masih terhalangi oleh kumpulan pemotor yang seenaknya berteduh dibawah Gapura Selamat Datang Kota Depok. Sangat mengganggu sekali. Praktis celana hingga kaos kaki basah kuyup karena cukup lama terhalang oleh para pemotor ini.

Ketika melintas di jalan Akses UI yang mengarah ke Kelapa Dua, RiderAlit memutuskan untuk berteduh dibawah flyover Bundaran UI. Kolong flyover itu memiliki tanah kosong yang tidak digunakan sebagai trotoar atau bahu jalan atau pun taman disebelah kiri jalan. Yah, jadi RiderAlit berkesimpulan tidak bersalah karena tidak mengganggu kendaraan lain yang melintas. Toh, kendaraan lain tetap bisa melintas diatas aspal tanpa terhalang oleh kami, para pemotor, yang berteduh. Selain kami yang berteduh, ternyata ada juga dua unit pick-up milik Dinas Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Kota Depok yang diparkir disana.

Kolong Flyover Bundaran UI Arah Kelapa Dua

Dua unit pick-up milik Dinas Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Kota Depok yang diparkir dikolong Flyover Bundaran UI.

Sementara pemandangan lain RiderAlit temukan di kolong flyover Bundaran UI yang mengarah ke Jalan Margonda. Terlihat para pemotor menggunakan bahu jalan dan bagian sebelah kiri jalan yang notabene digunakan oleh kendaraan lain untuk melintas. Walau jumlahnya belum sampai menutupi jalan sepenuhnya, tapi ini adalah contoh berteduh yang mengganggu.

Kolong Flyover Bundaran UI Arah Margonda

Para pemotor menggunakan bahu jalan dan bagian kiri jalan untuk berteduh di kolong flyover Bundaran UI arah ke Jalan Raya Margonda. Ini baru mengganggu.

Kesimpulannya, berteduh yang mengganggu itu adalah berteduh seperti yang dilakukan para pemotor di bawah Gapura Selamat Datang dan di kolong flyover Bundaran UI arah ke Jalan Margonda seperti pada foto diatas. Jadi, sebaiknya lihat-lihat dulu sebelum berteduh, mengganggu atau tidak.

Salam hangat dari kota hujan. Keep safety riding and stay tuned 🙂 .

4 komentar di “Mengganggukah Berteduh Di Kolong Flyover?

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.